Thursday, February 10, 2011

fincher

salah satu sutradara terbaik di dunia saat ini adalah david fincher. absolutely no doubt about it. hampir-hampir saya tidak pernah menemukan sutradara lain yang begitu kuat memberikan signature pada setiap filmnya melebihi fincher.

ciri khas fincher adalah kekelaman.

saya adalah yang terlambat mengenal fincher. saya lebih dulu mengenal film-filmnya. film-filmnya yang hebat. yang dahsyat.

fight club yang seakan bisa membuat kita ikut merasakan darah yang mengalir dari hidung norton dan pitt.

se7en yang seolah membikin penonton kompak membenarkan keputusan pitt menembak kepala spacey berkali-kali.

the curious case of benjamin button yang membuat kagum. seakan baru kali itulah kita nonton film. puncak kenikmatan menonton film diberikan fincher di film ini.

atau the social network yang demikian cemerlang, murung, jahat, dan kelam.

fincher dan karya-karyanya dapat terangkum dari epilog se7en:

Ernest Hemingway once wrote, "The world is a fine place and worth fighting for." I agree with the second part.

No comments: